Rangkaian kegiatan Unjuk Kerja Karya (UKK) kelas VI telah selesai dilaksanakan, kini saatnya untuk menunjukkan hasil karya siswa kelas VI sebagai wujud apresiasi atas hasil kerja keras mereka. SD Kristen Petra 5 menggelar Gebyar UKK 2023 pada hari Jumat, 19 Mei 2023 dengan tema “Wonderful Indonesia”.

Pada kegiatan Gebyar UKK 2023 tidak hanya memamerkan hasil karya yang telah dibuat siswa namun juga sebagai ajang pertunjukan karya dan kreatifitas siswa untuk mengenalkan keberagaman suku dan budaya yang ada di Indonesia yang ditampilkan dalam 8 stand dengan nama-nama pulau di Indonesia, yaitu Pulau Jawa, Madura, Kalimantan, Sumatera, Bali, NTT, Sulawesi, dan Papua. Berbagai jenis tarian dan nyanyian lagu dari berbagai daerah ditampilkan dengan meriah oleh para siswa. Untuk menciptakan suasana “Wonderful Indonesia” maka siswa kelas VI menggunakan pakaian tradisonal dari 8 pulau dan daerah tersebut.

Selain mengenalkan tarian dan nyanyian daerah, siswa kelas VI juga mengenalkan berbagai jenis makanan tradisional khas daerah yang disedikan pada stand tiap-tiap kelompok. Para pengunjung boleh menghampiri stand dan mencicipi makanan tradisional khas daerah yang telah disedikan secara gratis. Saat menikmati makanan, pengunjung dapat menikmati hasil karya siswa berupa miniatur rumah adat, pakaian adat, makanan tradisoanal, dan maket peta yang telah dibuat sebelumnya oleh siswa kelas VI untuk menempuh penilaian tugas akhir semester. Siswa kelas VI juga akan mempresentasikan hasil karya mereka sehingga pengunjung mendapatkan pengetahuan tentang keberagaman suku di Indonesia.

Pengunjung tampak antusias mengikuti kegiatan pameran, terlihat banyak orang tua yang hadir dan menyaksikan kegiatan pameran hingga selesai. Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa mampu mengembangkan potensi diri dan menimbulkan rasa cinta terhadap perbedaan suku yang ada di Indonesia.

Loading